Rekomendasi Wisata di Jayapura

15 Rekomendasi Wisata di Jayapura yang Eksotis

Posted on

Daftar tempat wisata di Jayapura berikut ini akan sangat kalian butuhkan jika akan berlibur ke salah satu wilayah paling timur di Indonesia tersebut. Sebagai ibukota dari provinsi Papua, Jayapura memang menyimpan begitu banyak potensi wisata yang menjanjikan.

Apalagi dari eksotisme alamnya yang masih begitu terjaga menjadi daya tarik utama bagi para wisatawan lokal maupun internasional. Tak heran jika ada begitu banyak turis yang selalu berbondong-bondong datang ke Jayapura karena ingin menikmati keindahan alamnya.

Tempat Wisata di Jayapura yang Populer

Wilayah Indonesia bagian timur memang begitu terkenal dengan keindahan panorama alamnya yang masih begitu terjaga, sangat berbeda dengan wilayah barat Indonesia. Kita masih bisa menikmati pemandangan yang sangat asri dan belum banyak dirusak oleh ulah tangan manusia.

Inilah yang menjadi salah satu modal utama bagi wilayah Jayapura dan dijadikan sebagai potensi wisata yang menjanjikan. Ada banyak pilihan tempat wisata menarik yang tentunya bisa memberikan pengalaman liburan yang seru dan tak akan terlupakan.

1. Pantai Harlem

Pantai Harlem

Wisata bahari yang tak boleh kalian lewatkan jika berkunjung ke Jayapura. Keindahan dari Pantai Harlem memang sudah sangat terkenal. Mulai dari hamparan pasirnya yang begitu lembut hingga airnya yang sangat bening dan memiliki gradasi warna yang indah.

Pepohonan hijau yang ada di wilayah pantainya juga semakin menambah kesan rindang dan asri. Sehingga cocok banget jika menjadikan pantai ini sebagai lokasi untuk bersantai karena suasananya yang begitu teduh. Pastinya bisa membuat tubuh menjadi rileks.

Nama Tempat Wisata Pantai Harlem
Alamat Tablasupa, Distrik Depapre, Kabupaten Jayapura, Papua 99353
Jam Buka Setiap Hari 24 jam
Harga Tiket Masuk Rp 20.000
Biaya Parkir
No Kontak 081314499268
Website
Fasilitas Area Parkir, Tempat Sampah, Toilet
Petunjuk Arah Google Maps

2. Pantai Pasir 6

Pantai Pasir 6

Satu lagi pilihan wisata pantai di Jayapura yang pastinya menawarkan pemandangan yang indah. Tidak hanya panorama hamparan pasir dan air lautnya, namun juga pemandangan dunia bawah laut yang begitu mempesona. Area di sekitar Pantai Pasir 6 ini sering dijadikan sebagai spot snorkeling dan diving oleh wisatawan yang ingin menyaksikan keanekaragaman bawah lautnya.

Nama Tempat Wisata Pantai Pasir 6
Alamat GP66+VMP, Tj. Ria, Kec. Jayapura Utara, Kota Jayapura, Papua
Jam Buka Setiap Hari 24 jam
Harga Tiket Masuk Rp 10.000
Biaya Parkir
No Kontak
Website
Fasilitas Area Parkir, Tempat Sampah, Toilet, Rumah Makan
Petunjuk Arah Google Maps

3. Danau Sentani

Danau Sentani

Jika berkunjung ke Jayapura, jangan sampai tidak mampir ke Danau Sentani. Terletak di lereng Pegunungan Cycloop, danau ini memiliki luas 9.360 hektar. Keunikan lain yang ada di danau ini yaitu gugusan pulau-pulau kecil yang jumlahnya mencapai 22 pulau. Sehingga pemandangan yang disajikan pun juga begitu mempesona dan sayang untuk kalian lewatkan.

Nama Tempat Wisata Danau Sentani
Alamat Danau Setani, Jayapura, Papua
Jam Buka Setiap Hari 24 jam
Harga Tiket Masuk Rp 10.000
Biaya Parkir
No Kontak
Website
Fasilitas Toilet, Rumah Makan, Penginapan
Petunjuk Arah Google Maps

4. Bukit Teletubbies Sentani

Bukit Teletubbies Sentani

Bukit Tungkuwiri atau dikenal juga dengan nama Bukit Teletubbies merupakan sebuah kawasan perbukitan yang ada di Kampung Doyo Lama, Jayapura. Lokasinya tidak jauh dari Danau Sentani juga juga sangat populer di daerah tersebut.

Kalian akan melihat pemandangan hamparan bukit yang begitu hijau karena rerumputan yang tumbuh di area tersebut. Selain itu, panorama yang bisa kalian lihat dari atas bukit juga sangat mempesona dan bisa membuat siapa saja terkagum-kagum.

Nama Tempat Wisata Bukit Teletubbies Sentani
Alamat CFH4+282, Doyo Lama, Distrik Waibu, Kabupaten Jayapura, Papua 99352
Jam Buka Setiap Hari 24 jam
Harga Tiket Masuk Gratis
Biaya Parkir
No Kontak
Website
Fasilitas Area Parkir, Tempat Sampah
Petunjuk Arah Google Maps

5. Kolam Renang Tirta Mandala

Kolam Renang Tirta Mandala

Salah satu tempat rekreasi yang begitu populer bagi masyarakat Jayapura dan sekitarnya. Bagi kalian yang sedang mencari objek wisata air untuk dikunjungi bersama dengan keluarga, ini bisa jadi salah satu pilihan terbaik. Karena tidak hanya menyediakan fasilitas kolam renang yang luas, namun juga ada banyak wahana permainan air lain yang bisa kalian coba lho.

Nama Tempat Wisata Kolam Renang Tirta Mandala
Alamat Jl. Samudera No.42, Mandala, Kec. Jayapura Utara, Kota Jayapura, Papua
Jam Buka Setiap Hari 8:00-17:00 WIT
Harga Tiket Masuk Rp 25.000
Biaya Parkir 0967534876
No Kontak
Website
Fasilitas Toilet, Mushola, Area Parkir, Wahana Permainan, Pusat Informasi, Tempat Sampah, Rumah Makan, Penginapan
Petunjuk Arah Google Maps

6. Bukit Jokowi

Bukit Jokowi

Dulu, tempat ini disebut sebagai Bukit Skyline, namun sejak kedatangan Presiden Jokowi pada tahun 2014, namanya diubah menjadi bukit Jokowi. Dari lokasi ketinggian tersebut, kalian bisa melihat hamparan pemandangan yang mempesona.

Selain itu, beberapa fasilitas yang dibangun oleh pemerintah juga bisa terlihat jelas jika dari atas ketinggian. Ini bisa jadi salah satu spot terbaik untuk mengambil foto dengan background yang keren. Kalian wajib mampir jika berkunjung ke kota Jayapura.

Nama Tempat Wisata Bukit Jokowi
Alamat CM6Q+JCJ Skyland, Entrop, Distrik Jayapura Selatan, Kota Jayapura, Papua
Jam Buka Setiap Hari 9:00-18:00 WIT
Harga Tiket Masuk Rp 20.000
Biaya Parkir
No Kontak
Website
Fasilitas Toilet, Mushola, Area Parkir, Tempat Sampah, Rumah Makan
Petunjuk Arah Google Maps

7. Pantai Holtekamp

Pantai Holtekamp

Lokasinya ada 9 kilometer di sebelah tenggara kota jayapura, tempat yang satu ini jadi salah satu trademark yang cukup terkenal di kota tersebut. Hamparan pasir putihnya yang lembut sering dijadikan sebagai tempat berjemur oleh para wisatawan.

Selain itu, panorama lautnya yang begitu bening dan memiliki ombak yang tenang juga sangat memanjakan mata. Tak heran jika pantai yang satu ini selalu dibanjiri oleh para wisatawan lokal maupun asing setiap harinya.

Nama Tempat Wisata Pantai Holtekamp
Alamat 9QHP+37C, Kanpung Holtekamp, Holtekam, Kec. Muara Tami, Kota Jayapura, Papua 99351
Jam Buka Setiap Hari 7:00-18:00 WIT
Harga Tiket Masuk Rp 20.000
Biaya Parkir
No Kontak 082233794318
Website
Fasilitas Toilet, Area Parkir, Tempat Sampah, Rumah Makan
Petunjuk Arah Google Maps

8. Pantai Base G

Pantai Base G

Biasa dikenal juga dengan nama Pantai Tanjung Ria, wisata bahari yang satu ini juga memiliki panorama alam yang memukau. Konon, nama Pantai Base G sendiri dipakai karena dulu tempat ini dijadikan sebagai homebase bagi pasuka sekutu saat Perang Dunia II terjadi.

Namun dibalik semua sejarah tersebut, tapnai ini memiliki pemandangan yang tiada duanya. Ombaknya yang tenang dan semilir angin yang sepoi-sepoi bisa membuat tubuh menjadi rileks dan tenang. Ketika matahari terbit dan terbenam juga menyajikan panorama yang sayang untuk kalian lewatkan.

Nama Tempat Wisata Pantai Base G
Alamat Tj. Ria, Kec. Jayapura Utara, Kota Jayapura, Papua
Jam Buka Setiap Hari
Harga Tiket Masuk Rp 10.000
Biaya Parkir Motor Rp 20.000, Mobil Rp 50.000
No Kontak
Website
Fasilitas Area Parkir, Tempat Sampah, Penginapan, Toilet, Rumah Makan
Petunjuk Arah Google Maps

9. Kali Biru Genyem

Kali Biru Genyem

Seperti namanya, sungai yang satu ini memiliki keunikan dari warna airnya yang kebiru-biruan. Selain dari panoramanya, ada juga keunikan lain yang menjadi daya tarik dari objek wisata yang satu ini. Yaitu adanya burung cendrawasih yang merupakan hewan endemik di wilayah Papua yang sangat langka dan dilindungi.

Nama Tempat Wisata Kali Biru Genyem
Alamat F5P2+82, Berab, Distrik Nimbokrang, Kabupaten Jayapura, Papua 99362
Jam Buka Setiap Hari 24 jam
Harga Tiket Masuk
Biaya Parkir Rp 10.000, Mobil Rp 50.000
No Kontak
Website
Fasilitas Toilet, Area Parkir, Tempat Sampah
Petunjuk Arah Google Maps

10. Danau Imfote

Danau Imfote

Sering disebut juga sebagai Danau Love, karena memang bentuk dari danau ini begitu unik menyerupai love/hati. Karena keunikan tersebutlah danau ini sering dijadikan sebagai destinasi wisata yang sangat menarik. Apalagi jika dipakai sebagai background untuk berswafoto, pastinya akan menghasilkan panorama yang begitu indah. Ditambah dengan suasana hamparan rumput hijaunya dan udaranya yang sangat segar cocok untuk refreshing.

Nama Tempat Wisata Danau Imfote
Alamat 8GQQ+MV4, Atabar, Distrik Ebungfa, Kabupaten Jayapura, Papua 99359
Jam Buka Setiap Hari Buka 24 jam
Harga Tiket Masuk Rp 20.000
Biaya Parkir
No Kontak
Website
Fasilitas Area Parkir, Spot Foto, Akses Jalan, Gazebo
Petunjuk Arah Google Maps

11. Teluk Youtefa

Teluk Youtefa

Ada begitu banyak hal menarik yang bisa kalian temukan di Teluk Youtefa ini. Mulai dari hamparan hutan bakau yang membentang sepanjang 200 meter di bibir pantainya. Selain itu, ada juga wilayah pantai yang sering dijadikan sebagai tempat untuk berlibur dan menikmati panorama lautnya yang indah. Pokoknya kalian tak akan menyesal deh jika berkunjung ke objek wisata yang satu ini.

Nama Tempat Wisata Teluk Youtefa
Alamat 9MPP+MJP, Enggros, Wai Mhorock, Abepura, Asano, Kota Jayapura, Papua
Jam Buka Setiap Hari
Harga Tiket Masuk Rp 10.000
Biaya Parkir
No Kontak
Website
Fasilitas Toilet, Gazebo, Warung, Penyewaan Kapal
Petunjuk Arah Google Maps

12. Puncak Jayapura City

Puncak Jayapura City

Jika ingin menikmati pemandangan kota Jayapura dari ketinggian, maka ini adalah spot terbaik untuk kalian. Khususnya ketika malam hari tiba, kalian akan menyaksikan gemerlap lampu dari kota Jayapura yang begitu indah. Sehingga bisa jadi salah satu spot foto yang bagus dengan background gemerlap dari kota Jayapura.

Nama Tempat Wisata Puncak Jayapura City
Alamat FP32+279, Ardipura, Distrik Jayapura Selatan, Kota Jayapura, Papua 99222
Jam Buka Setiap Hari
Harga Tiket Masuk Gratis
Biaya Parkir
No Kontak
Website
Fasilitas Akses Jalan, Spot Foto
Petunjuk Arah Google Maps

13. Air Terjum Cyclop

Air Terjum Cyclop

Berada di kawasan pegunungan Cyclop, untuk mencapai lokasi air terjun ini kalian harus melewati jalan yang cukup terjal. Namun hal tersebut justru menjadi tantangan tersendiri dan bisa memberikan pengalaman yang unik. Sepanjang perjalanan pun kalian juga akan disuguhi dengan pemandangan alam yang begitu hiau dan asri.

Ketika berhasil sampai ke lokasi air terjunnya, kalian akan langsung disambut oleh guyuran air yang begitu deras dan bening. Kondisi udaranya yang masih begitu segar dan bebas polusi juga sangat cocok untuk refreshing. Beberapa spot juga bagus jika kalian jadikan sebagai background untuk berfoto.

Nama Tempat Wisata Air Terjum Cyclop
Alamat FG87+FCV, Sereh, Kec. Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua 99359
Jam Buka Setiap Hari 07.00–04.00
Harga Tiket Masuk Gratis
Biaya Parkir
No Kontak
Website
Fasilitas Area Parkir, Akses Jalan, Spot Foto
Petunjuk Arah Google Maps

14. Desa Skow

Desa Skow

Desa ini merupakan perbatasan antara wilayah negara Indonesia dan papua Nugini. Disana kalian akan melihat sebuah pagar yang menjadi batas wilayah kedua negara tersebut. Tentu ini bisa jadi pengalaman yang unik karena bisa menyaksikannya secara langsung.

Nama Tempat Wisata Desa Skow
Alamat Skow Yambe, Kec. Muara Tami, Kota Jayapura, Papua
Jam Buka Setiap Hari
Harga Tiket Masuk Rp 5.000
Biaya Parkir
No Kontak
Website
Fasilitas
Petunjuk Arah Google Maps

15. Bukit Salib

Bukit Salib

Sebuah landscape perbukitan dengan hamparan rumut hijau yang begitu asri. Dinamakan sebagai bukit Salib karena memang diatas puncaknya ada sebuah tanda salib yang berdiri disana. Banyak wisatawan yang datang mengunjungi puncaknya untuk menyaksikan panorama alam yang begitu indah dan mempesona.

Nama Tempat Wisata Bukit Salib
Alamat Doyo Lama, Distrik Waibu, Kota Jayapura, Papua.
Jam Buka Setiap Hari
Harga Tiket Masuk Gratis
Biaya Parkir
No Kontak
Website
Fasilitas Akses Jalan, Area Parkir, Spot Foto
Petunjuk Arah Google Maps

Demikian daftar tempat wisata di Jayapura yang seru untuk dikunjungi ketika musim liburan tiba. Keindahan panorama alam dan eksotisme wisata baharinya yang masih begitu terjaga akan sangat memanjakan mata kalian. Jangan lupa untuk cek rekomendasi tempat wisata menarik lainnya hanya di kelaswisata.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *