Rekomendasi Wisata di Ternate

13 Rekomendasi Wisata di Ternate, Pesona Seribu Pantai!

Posted on

Jika pada kesempatan sebelumnya, kita sudah membahas tentang 2 kota di provinsi Maluku yaitu Ambon dan Tual. Nah pada kesempatan kali ini, kita akan berlanjut ke provinsi lainnya yang berlokasi tak jauh yaitu Maluku Utara.

Di provinsi tersebut, ada salah satu kota yang cukup terkenal dan pastinya sudah tidak asing lagi bagi kalian bernama Ternate. Khususnya di kalangan turis, kota yang satu ini begitu terkenal dengan wisata pantainya yang menawarkan pesona keindahan alam yang memukau.

Apa Saja Wisata di Ternate yang Seru?

Wilayah kota ternate sendiri meliputi beberapa pulau mulai dari Pulau Ternate, Moti, Mayau, Tifure, Hiri, Maka, Mano dan Gurida. Gugusan pulau tersebut membentuk sebuah wilayah dengan pesona alam yang begitu eksotis. Tidak percaya? Silahkan simak daftar rekomendasi objek wisata di Ternate yang seru untuk dikunjungi berikut ini.

1. Pantai Jikomalamo

Pantai Jikomalamo

Jika kalian mencari spot untuk kegiatan diving dan snorkeling, maka Pantai Jikomalamo adalah salah satu pilihan terbaik. Karena pantai yang satu ini memiliki air laut yang begitu bening, sehingga keindahan bawah lautnya bisa dengan mudah nampak secar kasat mata.

Selain itu, biota laut dan terumbu karang di daerah ini juga masih begitu terjaga. Ada berbagai macam jenis ikan yang hidup di ekosistem tersebut membuat keanekaragamannya makin bervariasi. Tak heran jika tempat yang satu ini selalu ramai dikunjungi oleh para turis lokal maupun asing yang penasaran dengan keindahannya.

Nama Tempat Wisata Pantai Jikomalamo
Alamat V879+6X9, Jl. Syaikh Muhammad Al-Khidhir, Sulamadaha, Kec. Pulau Ternate, Kota Ternate, Maluku Utara
Jam Buka Setiap Hari 24 jam
Harga Tiket Masuk Gratis
Biaya Parkir Motor Rp 5.000, Mobil Rp 10.000
No Kontak
Website
Fasilitas Toilet, Tempat Sampah, Rumah Makan, Area Parkir
Petunjuk Arah Google Maps

2. Pantai Sulamadaha

Pantai Sulamadaha

Berikutnya ada wisata bahari yang cukup unik karena pantai Sulamadaha ini memiliki pasir hitam yang cantik. Selain itu, air lautnya juga memiliki gradasi warna yang sangat indah. Ditambah lagi pesona pemandangan bawah lautnya yang begitu mempesona menjadikan pantai ini cocok untuk diving dan snorkeling.

Untuk ombak pantainya sendiri juga cukup tenang sehingga aman digunakan untuk berenang dan bermain air. Panorama sekitar yang penih dengan tebing batu karang dan pepohonan hijau semakin membuat pemandangan yang sangat memanjakan mata.

Nama Tempat Wisata Pantai Sulamadaha
Alamat V87P+2FC, Sulamadaha, Kec. Pulau Ternate, Kota Ternate, Maluku Utara
Jam Buka Setiap Hari 24 jam
Harga Tiket Masuk Gratis
Biaya Parkir Rp 2.000
No Kontak
Website
Fasilitas Toilet, Rumah Makan, Wahana Permainan, Tempat Sampah, Area Parkir
Petunjuk Arah Google Maps

3. Taman Nukila

Taman Nukila

Berada tidak jauh dari Pelabuhan Ahmad Yani, kota Ternate, kalian akan menemukan objek wisata yaitu Taman Nukila. Namun ini bukanlah taman biasanya, melainkan adanya sebuah spot diving yang menawarkan pengalaman melihat panorama alam bawah laut yang begitu memukau.

Tidak hanya biota laut dan batuan karangnya saja, di area bawah lautnya kalian juga bisa menmukan berbagai objek karam mulai dari motor, bus, hingga kapal. Dan itu dimanfaatkan oleh para wisatasan sebagai salah satu spot unik untuk berfoto.

Nama Tempat Wisata Taman Nukila
Alamat Q9PQ+XXP, Jalan Sultan Muhammad Iskandar Djabir Jl. Sultan M. Djabir Sjah, Kec. Ternate Tengah, Maluku Utara
Jam Buka Setiap Hari 24 Jam
Harga Tiket Masuk Gratis
Biaya Parkir
No Kontak 081244059503
Website
Fasilitas Tempat Duduk, Pusat Oleh-Oleh, Persewaan Alat Snorkeling/Diving, Taman Bermain Anak.
Petunjuk Arah Google Maps

4. Benteng Kalamata

Benteng Kalamata

Benteng ini merupakan salah satu bangunan peninggalana dari Bangsa Portugis yang dibangun pada tahun 1540. Disebut juga sebagai Benteng Kayu Merah karena memang lokasinya ada di kelurahan Kayu Merah, Kota Ternate Selatan.

Bentuk benteng ini didesain menyerupai empat penjuru mata angin dengan 4 bastion berujung runcing dan lubang bidik. Bangunannya sendiri masih berdiri cukup kokoh dan pernah mengalami pemugaran pada tahun 1994. Sekarang ini jadi salah satu wisata sejarah yang populer di kota Ternate.

Nama Tempat Wisata Benteng Kalamata
Alamat Q96F+V6W, Kayu Merah, Kec. Ternate Sel., Kota Ternate, Maluku Utara
Jam Buka Setiap Hari 8:00-18:00 WIT
Harga Tiket Masuk Rp 5.000
Biaya Parkir
No Kontak
Website
Fasilitas Toilet, Area Parkir, Tempat Sampah
Petunjuk Arah Google Maps

5. Benteng Oranje

Benteng Oranje

Pada tahun 1605, VOC berhasil mengusir bangsa Portugis yang selama ini menduduki Ternate. Atas bantuan tersebut,Sultan Ternate mengizinkan Laksamana VOC untuk mendirikan sebuah benteng di tempat bekas Benteng Melayu yang sudah rusak.

Selain itu, VOC juga diberikan izin untuk memonopoli perdagangan rempah-rempah di wilayah Ternate. Pada tahun 1609, Benteng Melayu tersebut diubah namanya menjadi Benteng Oranje. Karena dibangun dengan kombinasi batu karang, batu kali dan pecahan kaca, benteng yang satu ini terlihat kuat dan juga megah.

Nama Tempat Wisata Benteng Oranje
Alamat Q9VP+7GV, Jl. Hasan Boesoeri, Gamalama, Kec. Ternate Tengah, Kota Ternate, Maluku Utara
Jam Buka Setiap Hari 08:00-16:00 WIT
Harga Tiket Masuk Rp 10.000
Biaya Parkir
No Kontak
Website
Fasilitas Toilet, Area Parkir, Tempat Sampah
Petunjuk Arah Google Maps

6. Benteng Tolukko

Benteng Tolukko

Dulunya, benteng ini memiliki nama Santo Lucas. Dibangun pada tahun 1540 oleh Fransisco Serrao, seorang panglima dari Portugis sebagai pertahanan dan juga tempat penyimpanan rempah-rempah asli Ternate. Dibangun diatas bukit yang menjorok ke laut, benteng Tolukko ini memiliki fasilitas pertahanan sebanyak 3 unit.

Selain itu, benteng ini juga dilengkapi dengan ruang bawah tanah yang bisa kalian jelajahi dengan menuruni anak tangga. Di sisi lain, panorama yang bisa kalian saksikan dari atas benteng tersebut juga sangat mempesona dan memanjakan mata.

Nama Tempat Wisata Benteng Tolukko
Alamat R97Q+G7M, Sangaji Utara, Kec. Kota Ternate Utara, Kota Ternate, Maluku Utara
Jam Buka Setiap Hari 8:00-16:00 WIT
Harga Tiket Masuk Rp 10.000
Biaya Parkir
No Kontak
Website
Fasilitas Toilet, Mushola, Area Parkir, Toko Oleh-oleh, Tempat Sampah, Penginapan
Petunjuk Arah Google Maps

7. Masjid Kesultanan Ternate

Masjid Kesultanan Ternate

Berikutnya ada wisata religi yang terletak di keluarahan Soa Sio, kota Ternate, Maluku Utara. Masjid yang satu ini selalu jadi destinasi wisata favorit bagi para turis yang berkunjung ke Ternate ketika bulan suci Ramadhan. Ia juga menjadi salah satu bukti keberadaaan Kesultanan Islam pertama di kawasan timur wilayah Indonesia yang masih bisa kita saksikan sampai sekarang.

Nama Tempat Wisata Masjid Kesultanan Ternate
Alamat Q9XP+94M, Soa Sio, Kec. Kota Ternate Utara, Kota Ternate, Maluku Utara
Jam Buka Setiap Hari 24 jam
Harga Tiket Masuk
Biaya Parkir
No Kontak
Website
Fasilitas Toilet, Area Parkir, Tempat Sampah
Petunjuk Arah Google Maps

8. Masjid Al Munawwar

Masjid Al Munawwar

Wisata religi lainnya yang ada di kota Ternate untuk dikunjungi adalah Masjid Al Munawwar. Ini merupakan bangunan masjid terbesar yang bisa kalian temukan di kota tersebut dan mampu menampung hingga 15.000 Jamaah.

Lokasinya yang berad di wilayah pesisir juga menawarkan keindahan panorama yang tiada duanya. Sehingga selain sebagai wisata religi, masjid ini juga bisa dijadikan sebagai tempat untuk bersantai sambil memandangi panorama alam sunsetnya yang begitu mempesona.

Nama Tempat Wisata Masjid Al Munawwar
Alamat Q9QR+M7P, Gamalama, Kota Ternate, Maluku Utara
Jam Buka Setiap Hari 24 Jam
Harga Tiket Masuk Gratis
Biaya Parkir
No Kontak
Website
Fasilitas Area Parkir, Tempat Ibadah, Toilet
Petunjuk Arah Google Maps

9. Kedaton Kesultanan Ternate

Kedaton Kesultanan Ternate

Ini merupakan salah satu bangunan kesultanan yang kini menjadi situs peninggaln sejarah yang harus dijaga dan dilestarikan. Difungsikan sebagai museum, Kedaton Kesultanan Ternate ini mennyimpan begitu banyak benda koleksi yang sangat bersejarah. Contohnya seperti benda penigngalan miliki Kesultanan mulai dari mahkota dan Alquran tulisan tangan tertua yang ada di Indonesia.

Nama Tempat Wisata Kedaton Kesultanan Ternate
Alamat R92M+6J7, Salero, Kec. Kota Ternate Utara, Kota Ternate, Maluku Utara
Jam Buka Setiap Hari 8:00-14:00 WIT
Harga Tiket Masuk Gratis
Biaya Parkir
No Kontak
Website
Fasilitas Area Parkir, Tempat Sampah, Toilet
Petunjuk Arah Google Maps

10. Kebun Cengkeh Gambesi

Kebun Cengkeh Gambesi

Berlokasi di desa Gambesi, Kota Ternate, di kebun ini ada puluhan pohon cengkeh Afo yang sudah cukup tua dan mulai mengering. Pemandangan unik yang ditawarkan oleh kebun tersebut menjadi daya tarik tersendir bagi para wisatawan yang ingin berkunjung. Kalian juga bisa menemukan beberapa rumah kebun dan rumah panggung yang ada di area kebun tersebut.

Nama Tempat Wisata Kebun Cengkeh Gambesi
Alamat Q86M+HPX, Gambesi, Kec. Ternate Sel., Kota Ternate, Maluku Utara
Jam Buka Setiap Hari 24 jam
Harga Tiket Masuk Rp 5.000
Biaya Parkir Rp 5.000
No Kontak
Website
Fasilitas Area Parkir, Wahana Permainan, Tempat Sampah
Petunjuk Arah Google Maps

11. Danau Ngade

Danau Ngade

Dikenal juga dengan nama Danau Laguna, lokasinya ada di desa Ngade, sekitara 20 km dari pusat Kota Ternate. Meskipun cukup dekat dengan laut, namun air di danau ini masih tergolong tawar lho. Di sekitar area danau, kita bisa melihat pepohonan rimbun yang begitu hijau.

Sehingga danau Ngade pun memiliki panorama yang begitu asri dan jgua teduh. Maka dari itu, banyak wisatawan yang menjadikannya sebagai spot untuk berfoto dan selfie. Udaranya juga sangat segar cocok untuk refreshing dan healing dari polusi.

Nama Tempat Wisata Danau Ngade
Alamat Kec. Ternate Sel., Kota Ternate, Maluku Utara
Jam Buka Setiap Hari
Harga Tiket Masuk Gratis
Biaya Parkir Motor Rp 5.000, Mobil Rp 10.000
No Kontak
Website
Fasilitas Toilet, Mushola, Rumah Makan, Area Parkir, Wahana Permainan, Tempat Sampah
Petunjuk Arah Google Maps

12. Danau Tolire

Danau Tolire

Satu lagi danau yang ada di wilayah ternate, tepatnya berada di kaki gunung Gamalama. Danau ini terdiri dari 2 bagian, yaitu Tolire Besar dan Tolire Kecil. Untuk danau Tolire besar memiliki luas 5 hektar dengan kedalaman hingga 45 meter. Sementara itu untuk danau Tolire kecil hanya memiliki kedalaman sekitar 7 meteran.

Menurut cerita legenda masyarakat sekitar, danau ini terbentuk akibat kutukan kepada desa Tolire dan anaknya yang memiliki hubungan cinta sedarah. Sehingga munculah bencana yang menenggelamkan kampung Tolire hingga menjadi 2 buah danau tersebut.

Dimana danau Tolire besar dipercaya sebagai kutukan bagi si Kepala Desa, sementara danau Tolire kecil adalah kutukan untuk anak kepala desa tersebut. Mitos lain juga mengatakan bahwa ada buaya putih yang hidup dan menjadi penunggu di danau tersebut.

Namun menurut catatan sejarah, danau Tolire ini terbentuk akibat aktivitas vulkanik yaitu erupsi Gunung Gamalama yang terjadi di tahun 1775. Dimana gempa vulkanik yang terjadi menenggelamkan Kapung Tolire dan penduduknya.

Nama Tempat Wisata Danau Tolire
Alamat R8P5+F2F, Takome, Kec. Pulau Ternate, Kota Ternate, Maluku Utara
Jam Buka Setiap Hari 6:00-18:00 WIT
Harga Tiket Masuk Rp 5.000
Biaya Parkir
No Kontak
Website http://www.indonesia.travel/en/destination/point-of-interest/lake-tolire
Fasilitas Rumah Makan, Area Parkir
Petunjuk Arah Google Maps

13. Batu Angus

Batu Angus

Sebuah hamparan batu yang merupakan sisa lahar akibat letusan Gunung Gamalama yang terjadi pada abad ke 17. Kawasan hamparan batu tersebut membentang dari kaki gunung Gamalama hingga ke wilayah pantai. Karena panoramanya yang unik tersebut, banyak wisatawan yang menjadikannya sebagai spot foto.

Nama Tempat Wisata Batu Angus
Alamat R9W6+RJG, Jl. Batu Angus, Kulaba, Kec. Pulau Ternate, Kota Ternate, Maluku Utara
Jam Buka Setiap Hari 8:00-18:00 WIT
Harga Tiket Masuk Rp 5.000
Biaya Parkir Rp 10.000
No Kontak
Website
Fasilitas Area Parkir, Tempat Sampah, Mushola, Rumah Makan
Petunjuk Arah Google Maps

Demikian daftar objek wisata di Ternate yang menawarkan pesona alam eksotis dan beberapa tempat bernilai sejarah tinggi. Ini bisa jadi salah satu destinasi wisata terbaik untuk mengisi liburan kalian lho. Pastinya akan memberikan pengalaman seru dan tak terlupakan. Jangan lupa untuk selalu menantikan update informasi seputar pariwisata lainnya hanya di kelawisata.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *