Rekomendasi Wisata di Pasuruan

Wisata di Pasuruan Untuk Liburan yang Seru

Posted on

Pasuruan dikenal sebagai salah satu kota pariwisata yang sudah begitu populer di kalangan para turis. Kota yang satu ini memang menyimpan begitu banyak tempat yang seru dan selalu jadi destinasi wisata ketika musim liburan tiba.

Nah buat kalian yang bingung tidak tahu apa saja objek wisata menarik yang bisa dikunjungi di kota Pasuruan, silahkan simak daftar rekomendasi yang telah kelaswisata.id rangkum berikut ini.

Tujuan Wisata di Pasuruan Paling Hits Saat Ini

Kota Pasuruan ini berbatasan langsung dengan beberapa kabupaten dan kota lainnya di Jawa Timur. Di sebelah utara ada Selat Madura dan Kabupaten Sidoarjo. Di sebelah Sealtan berbatasan dengan Kabupaten Malang, sisi barat ada Kabupaten Mojokerto dan Kota Batu dan di Timur ada Kabupaten Probolinggo.

Nah beberapa kota yang berbatasan langsung dengan Pasuruan tersebut juga menyimpan banyak tempat wisata menarik dan seru untuk dikunjungi. Semuanya sudah pernah dibahas di kelaswisata.id, jadi silahkan kalian cek untuk menambah referensi destinasi wisata yang bisa kalian tuju nantinya.

1. Pantai Lekok

Pantai Lekok

Wisata bahari yang cukup terkenal di kabupaten Pasuruan adalah Pantai Lekok. Salah satu daya tarik dari pantai ini adlah olahraga ski lot nya. Dimana kalian bisa mencoba pengalaman meluncur diatas lumpur yang sangat seru. Selain itu, dari segi panoramanya Pantai Lekok ini juga menawarkan pemandangan yang begitu indah.

Nama Tempat Wisata Pantai Lekok
Alamat 8XVR+2P4, Pengaletan, Jatirejo, Kec. Lekok, Pasuruan, Jawa Timur
Jam Buka Setiap Hari 08.00–17.00
Harga Tiket Masuk Rp 7.500
Biaya Parkir Motor Rp 2.000, Mobil Rp 5.000
No Kontak
Website
Fasilitas Area Parkir, Toilet, Rumah Makan, Tempat Sampah
Petunjuk Arah Google Maps

2. Bukit Flora Pasuruan

Bukit Flora Pasuruan

Rekomendasi yang satu ini cocok banget buat kalian para pecinta tanaman hias. Karena kalian bisa menemukan ada begitu banyak tanaman hias mulai dari lokal hingga mancanegara di tempat ini. Selain itu, ada juga area outbond dan kegiatan seru lainnya yang bisa kalian lakukan.

Nama Tempat Wisata Bukit Flora Pasuruan
Alamat 4RM4+WJH, Jalan Raya, Krajan Satu, Tutur, Pasuruan Regency, East Java 67165
Jam Buka Setiap Hari 08.00–16.00
Harga Tiket Masuk Rp.35.000/orang
Biaya Parkir Motor Rp 2.000, Mobil Rp 5.000
No Kontak 0851233479285
Website http://www.bukitfloranongkojajar.wordpress.com/
Fasilitas Area parkir, Toilet umum, Wahana permainan, Outbond arena, Spot foto instagenic, Kolam renang, Gazebo, Tempat duduk wisata, Kantin dan cafetaria
Petunjuk Arah Google Maps

3. Air Terjun Sumber Nyonya

Air Terjun Sumber Nyonya

Lokasinya tidak jauh dari Agrowisata Bukit Flora Pasuruan, air terjun ini memiliki aliran yang tak terlalu deras. Namun meski begitu, panorama yang disuguhkan tetap menarik dan juga indah. Banyak wisatawan yang datang untuk berenang atau berendam di area kolam yang ada di bawah air terjun tersebut.

Nama Tempat Wisata Air Terjun Sumber Nyonya
Alamat 4RP9+J7H, Gn. Sari, Tutur, Kec. Tutur, Pasuruan, Jawa Timur 67165
Jam Buka Setiap Hari 07.00–17.00
Harga Tiket Masuk Rp 3.000
Biaya Parkir Rp 10.000
No Kontak
Website
Fasilitas Area Parkir, Toilet, Mushola, Tempat Sampah, Rumah Makan
Petunjuk Arah Google Maps

4. Taman Safari Prigen

Taman Safari Prigen

Bagi yang mengajak liburan keluarga dan anak-anak, Taman Safari Prigen bisa jadi salah satu destinasi terbaik. Disana kalian bisa langsung berinteraksi dengan berbagai macam satwa. Ada juga fasilitas bus yang disediakan bagi kalian yang ingin berkeliling lebih jauh di area taman safari tersebut. Selain itu, ada juga banyak pameran dan atraksi seru yang bisa kalian tonton.

Nama Tempat Wisata Taman Safari Prigen
Alamat RT.12/RW.06, Gn. Princi, Jatiarjo, Kec. Prigen, Pasuruan, Jawa Timur 67157
Jam Buka Setiap Hari 08.30–16.00
Harga Tiket Masuk Weekday Rp 115.000, Weekend Rp 135.000
Biaya Parkir Motor Rp 5.000, Mobil Rp 10.000, Bus Rp 20.000
No Kontak 03436743000
Website https://safariduajatim.tamansafari.com/
Fasilitas Area parkir, Toilet umum, Mushola, Cafetaria, Spot foto instagramable, Wahana menarik, Koleksi hewan, Toko souvenir, Pangguh hiburan
Petunjuk Arah Google Maps

5. Air Terjun Gumandar

Air Terjun Gumandar

Berbeda dari air terjun pada umumnya, objek wisata ini tidak mengalirkan air membentuk sungai. Melainkan air yang terjun dari atas langsung terserap ke dalam tanah lho. Nah tempat ini sering banget dijadikan sebagai spot nongkrong dan bermain air oleh warga sekitar maupun wisatawan yang datang.

Nama Tempat Wisata Air Terjun Gumandar
Alamat 6JXG+5W6, Jl. Raya Ledug, Ledug, Kec. Prigen, Pasuruan, Jawa Timur 67157
Jam Buka Setiap Hari
Harga Tiket Masuk Rp 3.000
Biaya Parkir Rp 10.000
No Kontak
Website
Fasilitas Area Parkir, Tempat Sampah, Toilet
Petunjuk Arah Google Maps

6. Agrowisata Bhakti Alam Pasuruan

Agrowisata Bhakti Alam Pasuruan

Sebagai objek agrowisata, tempat yang satu ini menawarkan pengalaman untuk melihat berbagai macam tanaman buah. Kurang lebih ada 15 jenis pohon buah yang bisa kalian temukan di tanah seluas 60 hektar ini. Nantinya kalian juga bisa membeli oleh-oleh berupa buah segar yang berasal dari kebun tersebut.

Nama Tempat Wisata Agrowisata Bhakti Alam Pasuruan
Alamat Jl. Bhakti Alam, Kemang, Ngembal, Kec. Tutur, Pasuruan, Jawa Timur 67165
Jam Buka Setiap Hari 08:00-15:00 WIB
Harga Tiket Masuk Weekday Rp 50.000, Weekend Rp 55.000
Biaya Parkir Motor Rp 25.000, Mobil Rp 50.000
No Kontak 0343611606
Website https://agrowisatabhaktialam.business.site/
Fasilitas Lokasi parkir, Pusat informasi, Kereta wisata, Mushola, Toilet umum, Cottage Bhakti Alam, Spot foto instagramable, Wahana permainan seru, Outbond arena, Gazebo, Cafetaria, Tempat duduk wisatawan, Camping ground, Kebun Buah, Barak
Petunjuk Arah Google Maps

7. Agro Krisna

Agro Krisna

Sering juga dikenal dengan nama Kebun Apel Krisna, ini merupakan sebuah tempat wisata sekaligus sarana edukasi. Di tanah seluas `1.100 hektar, kalian akan bisa melihat banyak sekali pohon apel yang tumbuh di sana. Kalian bisa melihat aktivitas perawatan serta pemanenan buah apel tersebut secara langsung lho.

Nama Tempat Wisata Agro Krisna
Alamat 3RXH+X74, Jalan Wonosari Tengah, Putur, Wonosari, Nongkojajar, Pasuruan, Jawa Timur 67165
Jam Buka Setiap Hari
Harga Tiket Masuk Rp 4.000
Biaya Parkir Motor Rp 2.000, Mobil Rp 5.000
No Kontak 0343499021
Website
Fasilitas Toilet, Area Parkir, Mushola, Rumah Makan, Tempat Sampah
Petunjuk Arah Google Maps

8. Kebun Raya Purwodadi

Kebun Raya Purwodadi

Tempat yang satu ini sudah ada sejak jaman Penjajahan Belanda dan diresmikan tahun 1941. Di tanah seluas 85 hektar, ada lebih dari 10.000 jenis tanaman yang bisa kalian lihat. Banyak wisatawan yang datang untuk berjalan-jalan sambil melihat pemandangan area sekitar yang begitu indah.

Nama Tempat Wisata Kebun Raya Purwodadi
Alamat Jl. Raya Surabaya – Malang No.Km. 65, Sembung Lor, Parerejo, Kec. Purwodadi, Pasuruan, Jawa Timur 67163
Jam Buka Setiap Hari 07.00–16.00
Harga Tiket Masuk Weekday Rp 15.000, Weekend Rp 25.000
Biaya Parkir Motor Rp 2.000, Mobil Rp 5.000,
No Kontak 0343615033
Website https://kebunraya.id/
Fasilitas Lokasi parkir, Spot foto instagenic, Berbagai macam taman indah, Gazebo dan tempat duduk, Wahana menarik, Kebun Buah, Mini Zoo, Warung makan, Toilet umum, Mushola
Petunjuk Arah Google Maps

9. Danau Ranu Grati

Danau Ranu Grati

Merupakan salah satu danau terbesar yang bisa kalian temukan di provinsi Jawa Timur. Memiliki luas sekitar 107 hektar, area ini menyuguhkan pemandangan alam yang masih asri dan terjaga. Biasanya wisatawan datang ke tempat ini untuk memancing, berburu foto atau berkeliling dengan menggunakan perahu.

Nama Tempat Wisata Danau Ranu Grati
Alamat Kec. Grati, Pasuruan, Jawa Timur
Jam Buka Setiap Hari
Harga Tiket Masuk Rp.5.000/orang
Biaya Parkir Motor Rp 2.000, Mobil Rp 5.000,
No Kontak
Website
Fasilitas Area parkir, Toilet umum, Mushola, Spot foto instagramable, Camping ground, Outbond arena, Warung makan, Perahu wisata
Petunjuk Arah Google Maps

10. Candi Gunung Gangsir

Candi Gunung Gangsir

Candi bercorak Budha ini bisa jadi salah satu destinasi wisata sejarah yang seru dan menarik untuk dikunjungi. Diperkirakan dibangun pada masa pemerintahan raja Airlangga, candi ini terdiri dari tumpukan batu bata. Konon pembangunan candi ini sebagai bentuk penghormatan terhadap Nyi Sri Gati yang telah berjasa membangun daerah tersebut.

Nama Tempat Wisata Candi Gunung Gangsir
Alamat CP7M+696, Dusun Kebon Candi, RT.02/RW.10, Gununggangsir, Gn. Gangsir, Kec. Beji, Pasuruan, Jawa Timur 67154
Jam Buka Setiap Hari 08.00–16.00
Harga Tiket Masuk Gratis
Biaya Parkir Motor Rp 2.000, Mobil Rp 5.000,
No Kontak 082335848019
Website
Fasilitas Toilet, Area Parkir, Rumah Makan, Tempat Sampah
Petunjuk Arah Google Maps

11. Candi Jawi

Candi Jawi

Situs peninggalan sejarah di Pasuruan selanjutnya adalah Candi Jawi. Memiliki corak Hindu Buddha, diperkirakan ini merupakan peninggalan raja terakhir dari kerajaan Kertanegara yang dibangun pada abad ke 13. Material yang digunakan untuk pembangunannya adalah batu andesit dengan tinggi mencapai 24,5 meter.

Nama Tempat Wisata Candi Jawi
Alamat Jl. Raya Candiwates, Jawi, Candi Wates, Kec. Prigen, Pasuruan, Jawa Timur 67157
Jam Buka Setiap Hari 08.00–16.00
Harga Tiket Masuk Rp 3.000
Biaya Parkir
No Kontak 082143335600
Website
Fasilitas Lokasi parkir, Loket masuk, Spot foto instagenic, Tempat duduk, Warung wisata, Toilet umum
Petunjuk Arah Google Maps

12. Pemandian Alam Banyu Biru Pasuruan

Pemandian Alam Banyu Biru Pasuruan

Bagi kalian yang ingin merilaksasikan tubuh dan melepaskan semua rasa lelah maka bisa datang ke Pemandian Alam Banyu Biru Pasuruan. Airnya yang begitu jernih dan menyegarkan memang cocok untuk refreshing. Konon kolam tersebut sudah berumur lebih dari 1 abad dan telah ada sejak jaman penjajahan Belanda.

Nama Tempat Wisata Pemandian Alam Banyu Biru Pasuruan
Alamat Banyubiru Kidul, Sumber Rejo, Kec. Winongan, Pasuruan, Jawa Timur
Jam Buka Setiap Hari
Harga Tiket Masuk Rp 6.000
Biaya Parkir Motor Rp 2.000, Mobil Rp 5.000,
No Kontak
Website http://www.pasuruankab.go.id/potensi-58-pemandian-alam-banyu-biru.html
Fasilitas Toilet, Area Parkir, Rumah Makan, Tempat Sampah
Petunjuk Arah Google Maps

13. Condido Agro Herbal

Condido Agro Herbal

Berbeda dari tempat agrowisata sebelumnya, objek wisata yang satu ini dikhususkan untuk pembudidayaan tanaman herbal. Sudah ada sejak tahun 1997, tempat ini telah memiliki banyak produk unggulan seperti Nongkojajar. Selain itu, ada juga banyak jenis bunga hias cantik yang bisa kalian nikmati.

Nama Tempat Wisata Condido Agro Herbal
Alamat Jl. Raya Wonosari Nongkojajar No.km.6, Mesagi, Wonosari, Kec. Tutur, Pasuruan, Jawa Timur 67165
Jam Buka Setiap Hari 08.00–15.00, Minggu Tutup
Harga Tiket Masuk Rp 7.000
Biaya Parkir Motor Rp 2.000, Mobil Rp 5.000,
No Kontak 0343499093
Website http://ptcondidoagro.wixsite.com/home
Fasilitas Area Parkir, Toilet, Tempat Sampah, Rumah Makan
Petunjuk Arah Google Maps

Nah itulah sejumlah tempat-tempat wisata seru yang bisa kalian kunjungi ketika berlibur ke Pasuruan. Ternyata daerah yang satu ini juga menyimpan begitu banyak objek wisata menarik yang bisa memberikan pengalaman libruan tak terlupakan. Nantikan juga update informasi menarik lainnya yang akan selalu hadir tiap hari hanya di kelaswisata.id.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *